Boyolali, buserpolkrim.com - Dua personil Babinsa Koramil 05/Ampel Kodim 0724/Boyolali, yang dipimpin oleh Serda Tri Yulianto ikut terlibat dalam penjagaan pos Pengamanan (PAM) Natal dan Tahun Baru (Nataru). Pos Pam Rest Area 487 B, Jumat ( 23/12/22)
Bersama dengan Babinsa, juga ikut terlibat dalam penjagaan pos PAM yang terletak direst Area 487 B ini dari Polri, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan dan juga Satpol PP.
Dandim 0724/Boyolali Letkol arm Ronald F Siwabessy, M.A. melalui Danramil 05/Ampel Kapten Arm Joko R membenarkan keterlibatan personil TNI dalam pengamanan Nataru tersebut.
" Semua intansi vertikal dilibatkan dalam pengamanan Nataru. Demikian pula halnya dengan di Koramil jajaran Kodim 0724/Boyolali , " jelasnya.
Pengamanan Nataru ini menurut Danramil demi menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal dan Tahun Baru.
" Semuanya bertujuan agar dua agenda akhir dan awal tahun ini tetap lancar, aman dan terkendali. Sehingga warga masyarakat yang melaksanakan ibadah juga menjadi nyaman, " terang Danramil
(Agus)
0 comments:
Posting Komentar
Hanya pesan membangun