Kabupaten Bandung - Polsek Dayeuhkolot Jajaran Polresta Bandung, Kompol Tedy Rusman SE, selaku Kapolsek bersama, Kanit Reskriem, Kanit Bhabinkabtibmas, Babinsa Koramil, Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bertempat di masjid Soba ur, Mamur wilayah Desa Sukapura Kecamatan Dayeuhkolot, Kab Bandung. Jumat; 20/01/2023.
Kapolsek Dayeuhkolot, Kompol Tedy Rusman SE, .melalui Kepala Desa Ganjar sukma wibawa A, Md.menjelaskan untuk kegiatan ini dilaksanakan untuk mendengarkan keluhan masyarakat antara lain permasalahan peredaran Miras dan serta pencurian yang terjadi di wilayah desa sukapura Kecamatan dayeuhkolot , Oleh sebab itu kita akan tampung dan akan kita giatkan lagi pengawasan serta patroli baik dilingkungan pusat keramaian atau yang rawan akan tindak pidana tersebut. Jelas Kapolsek.
Adapun yang menghadiri acara tersebut, kepala desa sukapura Ganjar sukma wibawa A. Md,wakil ketua MUI kecamatan Asep Burhanudin,tokoh agama, Tokoh masyarakat dan para pemuda.
"kegiatan ini merupakan program kepolisian dalam membangun kepercayaan dan hubungan masyarakat secara langsung , sehingga Polresta Bandung, khususnya Polsek Dayeuhkolot dapat langsung mendengar informasi dari masyarakat ".Tutur Kapolsek.
{ Red }
0 comments:
Posting Komentar
Hanya pesan membangun