Bangun Hubungan Baik di Masyarakat, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bantu Pekerjaan Perbaikan Alun - Alun Cicenang

Berita Terkini

Polresta Cirebon Bagikan Bibit Cabai, Ikan, dan Bioflok di Desa Trusmi Kulon

Polresta Cirebon membagikan bibit cabai, bibit ikan nila, dan balong terpal atau bioflok, Jumat (22/11/2024). Kegiatan tersebut dilaksanakan...

Postingan Populer

Selasa, 14 Februari 2023

Bangun Hubungan Baik di Masyarakat, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bantu Pekerjaan Perbaikan Alun - Alun Cicenang


Majalengka, Dalam membangun hubungan baik di Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Cigasong Polres Majalengka Polda Jabar bersama Babinsa dan Perangkat Kelurahan membantu Pelaksanaan Pengerjaan Perbaikan Alun-Alun Kelurahan Cicenang Kecamatan Cigasong Kabupaten Majalengka, Selasa (14/2/2023).

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi, S.IK, M.H melalui Kapolsek Cigasong IPTU Adeng mengatakan, Membantu Pelaksanaan Pekerjaan Perbaikan Alun - alun dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polsek Cigasong Polres Majalengka, hal ini dilakukan bahwa dimanapun dan dalam situasi apapun Polri akan berusaha selalu hadir untuk memberikan manfaat bagi warga. 

"Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan Kepolisian dalam membangun hubungan baik di Masyarakat, sekaligus juga dapat mengetahui secara langsung apa yang dirasakan dan dibutuhkan oleh masyarakat di desa binaannya, sehingga kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu solusi untuk dapat memberikan manfaat di tengah - tengah masyarakat",ujarnya. 

"Sebagai Anggota Polri yang melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat hendaknya tidak pernah lelah untuk berbuat baik, tidak harus yang bersifat besar, tetapi yang terpenting ada niat ikhlas didalam hati, sekecil apapun kebaikan yang bisa dilakukan akan memberikan dampak positif baik secara langsung maupun tidak langsung, sehingga keberadaan Polri akan semakin dicintai masyarakat" ungkapnya Kapolsek Cigasong.

Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut masyarakat mengucapkan rasa terima kasih dengan tulus kepada Jajaran Polsek Cigasong Polres Majalengka, yang telah dengan iklhas membantu masyarakat, hanya dengan do'a bisa membalas kebaikan, semoga Jajaran Kepolisian Polsek Cigasong Polres Majalengka selalu diberikan kesehatan, keselamatan serta tidak ada hambatan dalam melaksanakan tugas,"ucap IPTU Adeng.

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun