Ciptakan Rasa Aman, Kapolsek Sukahaji Turun Langsung Gatur Lalin di Depan SMAN Sukahaji

Berita Terkini

Polres Indramayu Kembali Ungkap Jaringan Curanmor Dan Penadah Diwilayah Hukum Indramayu

Indramayu – Polres Indramayu berhasil mengungkap jaringan pencurian sepeda motor (curanmor) dan penadah di wilayah Kabupaten Indramayu, yang...

Postingan Populer

Senin, 06 Februari 2023

Ciptakan Rasa Aman, Kapolsek Sukahaji Turun Langsung Gatur Lalin di Depan SMAN Sukahaji


Majalengka, Kapolsek Sukahaji, jajaran Polres Majalengka Polda Jabar, AKP Rudy Djunardi, turun langsung melakukan pengaturan arus lalu lintas pagi di depan Sekolah SMAN Sukahaji Kabupaten Majalengka, Senin (6/2/23).

Hal tersebut dilakukan Kapolsek Sukahaji Bersama Kanit Binmas AIPDA Karyono memberikan pelayanan prima terhadap warga masyarakat pengguna jalan supaya lancar, tertib serta aman dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Kapolres Majalengka, AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Sukahaji AKP Rudy Djunardi mengatakan, pengaturan lalulintas pagi dimulai dari pukul 06.30 Wib s/d selesai.

"Pengaturan lalulintas pagi ini dalam rangka memberikan Pelayanan Prima terhadap masyarakat terutama rasa aman serta mewujudkan terciptanya Kamseltibcar Lantas," kata Kapolsek.

Ia menyebut, pengaturan lalulintas bukan hanya di pagi hari saja, pengaturan arus lalulintas dilakukan pada masa pulang sekolah.

"Pengaturan bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada pelajar yang akan menyeberangi jalan raya pada waktu waktu tertentu guna mengantisipasi terjadinya fatalitas kecelakaan lalu lintas," jelas dia.

Lebih lanjut Kapolsek menyampaikan bahwa pihaknya akan terus hadir untuk memberikan pelayanan kepolisian terbaik kepada masyarakat guna terciptanya kamtibmas yang kondusif ditengah masyarakat.

"Kami akan terus hadir untuk memberikan pelayanan kepolisian terbaik kepada masyarakat guna terciptanya kamtibmas yang kondusif ditengah masyarakat," pungkasnya.

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun