Ingin Tahu Tugas Polisi, Puluhan Anak TK Kunjungi Mapolsek Cingambul

Berita Terkini

Memiliki Anak Yang Cerdas Adalah Anugerah Terindah Bagi Keluarga Bapak Kadimo dan Ibu Saniba.

Buser Polkrim .com , Cirebon Jawa Barat. Betapa bahagianya,Kadimo (44) dan Saniba (39) warga Desa Kedawung,Blok Kedungutar RT/RW...

Postingan Populer

Jumat, 10 Februari 2023

Ingin Tahu Tugas Polisi, Puluhan Anak TK Kunjungi Mapolsek Cingambul


Majalengka, Puluhan Anak-anak TK - IGTKI Cingambul mengunjungi Polsek Cingambul Polres Majalengka dalam rangka kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA), Jumat (10/2/2023).

Dalam kunjungannya kali ini, anak-anak diberikan pengetahuan tentang tugas-tugas Polisi dan pelayanan terhadap masyarakat serta keliling Ruangan ruangan Unit Fungsi yang ada di Mapolsek,"terang Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Cingambul IPTU Budiman Hidayat.

"Anak-anak kita jelaskan mengenai tugas-tugas Kepolisian, pengenalan rambu-rambu lalu lintas, gerakan pengaturan lalu lintas, pengenalan seragam Polisi dan kantor Kepolisian," kata Kapolsek.

"Tadi anak-anak juga penasaran dengan ruang ruangan yang ada di Polsek, kita jelaskan dengan bahasa yang mudah dimengerti mengenai fungsi dari ruang ruangan yang ada di Polsel ini," katanya lagi.

Ia juga berharap dengan edukasi pada kegiatan Polisi Sahabat Anak ini bisa memberikan pemahaman kepada anak agar mengerti akan tugas seorang Polisi dan juga menumbuhkan cita-cita mereka untuk menjadi orang yang berguna di masa depan,"tutup IPTU Budiman Hidayat.

Sementara itu, Ketua TK - IGTKI Cingambul Ibu Iis Sutiarsih memgucapkan terimakasih kepada pak polisi yang telah membimbing anak anak, sekali saya ucapkan terimaksih banyak"ucapnya.

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun