PBB Melatih Anak Didik Untuk Disiplin

Berita Terkini

Pameran “Bigshow” Dorong Ekonomi Kreatif Pemuda di Kabupaten Cirebon

KABUPATEN CIREBON — Pemerintah Kabupaten Cirebon menggelar pameran prestasi pemuda bertajuk "Bigshow" Kreasi Anak Bangsa 2024, u...

Postingan Populer

Jumat, 10 Februari 2023

PBB Melatih Anak Didik Untuk Disiplin


Sragen, Baris berbaris adalah suatu wujud latihan fisik, yang diperlukan guna menanamkan kebiasaan dalam tata cara kehidupan yang diarahkan kepada terbentuknya suatu perwatakan tertentu. Pada kesempatan tsb Serda Triyanto Babinsa Desa Gilirejo Koramil 16/Miri Kodim 0725/Sragen berkesempatan melaksanakan kegiatan Bin PPBN kepada Siswa/i SMK N 1 Miri dengan pelatihan PBB, Jum'at ( 10/02/2023 )

Serda Triyanto menjelaskan maksud dan tujuan dari kegiatan PBB. "Tujuan diadakannya latihan PBB pada siswa diantaranya, Guna menumbuhkan sikap jasmani yang tegap tangkas, rasa persatuan, rasa disiplin dan tanggung jawab,"ungkapnya.

Selain itu, Peraturan Baris Berbaris (PBB) juga memiliki manfaat yang sangat berguna bagi Anak-anak sekolah yaitu melatih daya konsentrasi,mendorong belajar tentang solidaritas tim, belajar mendengar dan patuh serta belajar untuk diam dan mengatur emosi. 

"Kami berharap dengan Pelatihan Baris Berbaris (PBB) ini para Siswa-siswi dapat mengerti maksud dan tujuan dari Pelatihan Baris Berbaris (PBB) tersebut sehingga nantinya mampu menerapkannya di sekolah maupun di lingkungan tempat tinggal masing-masing,"ujar Babinsa.

(Agus)

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun