Wujud dan Peduli Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji Berikan Sarana Kontak Berupa Bola Volly Untuk Sarana Olahraga

Berita Terkini

Jembatan Ujung Batu-Rohul Amblas,Mulai Hari Ini Truk Besar Dilarang Melintas

Rokan Hulu –BUSER POLKRIM- Tiang penyangga jembatan Sungai Ujung Batu yang Terletak Antara Desa Pematang Tebih dan Desa Suka Dam...

Postingan Populer

Rabu, 15 Februari 2023

Wujud dan Peduli Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji Berikan Sarana Kontak Berupa Bola Volly Untuk Sarana Olahraga


Majalengka, Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji Polres Majalengka Briptu Nia Sri Kusnindar melakukan kegiatan penyerahan bantuan Sarana Kontak (Sarkon) alat olahraga Voly Ball berupa satu buah bola voli itu berlangsung di kantor Desa Nanggewer Kecamatan Sukahaji Kabupaten Majalengka,Rabu (15/2/2023).

Secara simbolos penyerahan bantuan itu langsung oleh Bhabinkamtibmas Desa Nanggewer Polsek Sukahaji Polres Majalengka Briptu Nia Sri Kusnindar diterima oleh tokoh pemuda dan disaksikan oleh masyarakat Desa Nanggewer.

Bantuan ini diberikan Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji adalah upaya kita mendukung masyarakat kita dalam berolah raga bersama dengan berolah raga maka akan menimbulkan jiwa yang sehat," ungkap Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Sukahaji AKP Rudy Djunardi.

Dia juga menyampaikan maksud dari kegiatan ini adalah agar para pemuda tetap semangat untuk berolahraga dan terhindar dari Bahaya Narkoba, Miras, dan kenakalan remaja lainnya.
"Selain itu juga melalui olah raga ini pula kita mengharapkan talisilaturrahmi sesama warga dapat terjalin dengan baik," tambah Kapolsek.

Lebih lanjut, Dia mengatakan, memberikan bantuan perlengkapan Olahraga berupa Bola Voly juga sebagai wujud dan bentuk kepedulian dan kecintaannya terhadap warga khususnya tokoh pemuda untuk kemajuan olahraga khususnya permainan bola voly guna terwujudnya situasi Kamtibmas aman dan kondusif diwilayah hukum Polsek Sukahaji."tukas Kapolsek AKP Rudy Djunardi.

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun