Surakarta. – Sebagai wujud ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam memohon keselamatan, kelancaran, dan kesuksesan dalam rangka melaksanakan tugas, seluruh Anggota Kodim 0735/Surakarta Militer dan PNS melaksanakan do’a bersama, bertempat di Masjid Al-Falaq Kodim 0735/Surakarta Jln.A Yani No.349, Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, Surakarta, Senin (03/04/2023).
Kegiatan do’a bersama diawali dengan sambutan Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Devy Kristiono S.E, M.Si dilanjutkan dengan pelaksanaan do'a bersama yang dipimpin oleh Ustadz Pelda Sugiyanto dan diikuti oleh para Danramil, Perwira Staf dan PNS jajaran Kodim 0735/Surakarta.
Dalam sambutannya Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Devy Kristiono S.E, M.Si menegaskan kegiatan doa bersama ini dilaksanakan sebagai wujud ungkapan rasa syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam memohon keselamatan, kelancaran, dan kesuksesan dalam rangka melaksanakan tugas.
"Untuk anggota yang beragama islam kita laksanakan doa bersama di Masjid Al Falaq ini, sedangkan untuk yang beragama Nasrani dan Hindu juga melaksanakan doa bersama ditempat terpisah."tuturnya.
“Dengan digelarnya do’a bersama ini untuk meminta kepada Tuhan Yang Maha Esa keselamatan bangsa dari segala musibah dan bencana, dan juga kita berdoa untuk kesehatan, keselamatan serta keberhasilan khususnya khususnya bagi warga Kodim 0735/Surakarta, sekaligus ucapan rasa syukur karena telah dapat melaksanakan program kerja dari komando atas dengan baik,”pungkas Dandim.
(Arda 72)
0 comments:
Posting Komentar
Hanya pesan membangun