Ratusan Santri Ponpes Binaul Ummah Di Wisuda Bupati Acep : Semoga Menjadi Generasi Penerus Yang Qur’ani

Berita Terkini

73 Personel Polres Cirebon Kota Naik Pangkat, Kapolres: Motivasi untuk Lebih Berprestasi

POLRES CIREBON KOTA. - Sebanyak 73 personel Polres Cirebon Kota resmi naik pangkat dalam Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat y...

Postingan Populer

Minggu, 07 Mei 2023

Ratusan Santri Ponpes Binaul Ummah Di Wisuda Bupati Acep : Semoga Menjadi Generasi Penerus Yang Qur’ani

KUNINGAN, Fokus Dialog-Buser Polkrim.com 
Dalam acara Haflatul Ikhtitam Pondok Pesantren Binaul Ummah Kuningan Tahun 2023 dihadiri langsung oleh Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH., MH. Kegiatan dilaksanakan di Al-Kenzie Convention Hall. Sabtu (6/5/2023). 
Bupati Acep dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kepada Ponpes Binaul Ummah yang dengan sabar mendidik dan membimbing santri didik sehingga menjadi anak yang pandai dan berahlak mulia dan menjadi pribadi yang luar biasa menjadikan generasi yang beralakul karimah. 

“Tentu saya juga merasa bangga kepada anak-anaku wisudawan-wisudawati Ponpes Binaul Ummah atas keberhasilan yang telah mampu menyelesaikan sekolahnya , untuk itu saya berharap kedepan kalian akan menkadi Hafidz/Hafidzah yang handal, profesional, bereprestasi dan mengamalkan setiap ayat yang terkandung dalam Al-Qur’an, sehingga dapat menjadi keberkahan dan manfaat bagi masyarakat bangsa dan negara”, tuturnya. 
Bupati Acep juga berpesan kepada santri didik yang telah lulus, untuk terus mengembangkan dan mengamalkan apa yang telah dipelajari selama di sekolah. Sehingga ke depan akan lahir generasi-generasi penerus bangsa yang Qur’ani, serta bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, masyarakat, dunia maupun akhirat. 
“Saya juga berharap dari menghapal Al-Qur’an akan membentuk generasi yang berkarakter dan berahlakul karimah, menjadikan penghapal Al-Qur’an sebagai benteng kita dalam menghadapi pesatnya perkembangan di era globalisasi dan digitalisasi saat ini,” imbuhnya.
Sebelumnya, pada saat melepas santri kelas IX SMP dan XII SMA/SMK IT Pondok Pesantren Binaul Ummah Kuningan yang sudah dinyatakan lulus ujian, baik pendidikan formal maupun non formal sekaligus mempererat silaturahmi antara wali santri dan orang tua santri. Dalam laporannya Mudir Ma’had KH. Ahmad Taofik, Lc. Al-Hafidz, mengatakan bahwa kegiatan Halflatul Ikhtitam mengangkat tema “Semaikan Kebaikan, Menjadi Generasi Unggul, Berprestasi dan Qur’ani”. 
Taofik menambahkan, terdapat 214 santri dari jenjang SMP dan SMA/SMK IT yang akan dilepas pada kegiatan hari ini. 

Hadir pula dalam kesempatan tersebut Camat Cigugur Yono Rahmansah, S.STP, Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Abidin, S.Pd., M.Si, Muspika Kecamatan Cigugur serta seluruh Pengurus Yayasan Ponpes Binaul Ummah. Sumber Prokompim/Setda.Kng. 

(Editor: Asep S, Adi. M)

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun