Majalengka, Menyambut perayaan hari raya besar umat Islam Idul Adha 1444 H - 2023, Bhabinkamtibmas Polsek Dawuan, Polres Majalengka AIPTU Budi Sunarya. menyambangi warga sekaligus turut serta mendampingi warga yang sedang melaksanakan Qurban pada hari ini jumat (30/6/2023) sekaligus juga guna memberikan himbauan Kamtibmas pada para warga yang sedang melaksanakan kegiatan penyembelihan hewan Qurban.
Sebanyak 2 ekor kambing dari hasil Qurban Bapak Arif salah seorang warga Desa Balida yang masuk dalam Desa binaan di Wilkum Polsek Dawuan, Polres Majalengka. Rencananya daging Qurban tersebut nantinya akan dibagikan kepada warga sekitar. Kegiatan tersebut berlangsung ramai dan dihadiri tetangga serta warga.
“Sebagai salah satu bentuk kepedulian kami pada warga yang sedang melaksanakan Qurban ini, kami dari Polsek Dawuan hadir bersama warga untuk memberikan rasa aman dan nyaman selama kegiatan penyembelihan dan penyaluran hewan Qurban ini, selain itu kami juga menghimbau pada para warga agar senantiasa hati-hati dan waspada saat memasak maupun membakar daging Qurban ini, jangan lupa mematikan api kompor maupun sisa pembakaran yang ada agar tak terjadi hal yang tidak diinginkan, mengingat saat ini sedang musimnya angin kencang", pesan AIPTU Budi Sunarya.
Sementara itu dikonfirmasi, Kapolsek Dawuan IPTU Asep Saepudin, S.Pd mengatakan dalam rangka menyambut Hari raya Idul Adha 1444H - 2023 pihaknya menekankan pada anggotanya agar senantiasa mendampingi warga binaan yang sedang melaksanakan Qurban.
"Peran serta para Bhabinkamtibmas terjun langsung mendampingi para warga dalam melaksanakan kegiatan Qurban guna memberikan rasa aman dan nyaman serta meminimalisir gangguan kamtibmas selama perayaan hari raya Idul Adha 1444H berlangsung di wilayah hukum kami", tukas Kapolsek Dawuan IPTU Asep Saepudin, S.Pd
(Rahmat)
0 comments:
Posting Komentar
Hanya pesan membangun