Jalan Santai Meriahkan Hari Jadi Majalengka Ke-533 Sekaligus Bawa Berkah Tersendiri Bagi Pedagang Sorabi

Berita Terkini

Agus Flores Selalu Doakan Kapolri Melalui Syalawat Banyak Jamaah 

  JAKARTA, Sampai Sekarang Tokoh Satu Ini, Publik dan Warganet Bingung Siapa Sosok yang bernama Agus Flores atau Daeng Agus ini, selalu saja...

Postingan Populer

Senin, 26 Juni 2023

Jalan Santai Meriahkan Hari Jadi Majalengka Ke-533 Sekaligus Bawa Berkah Tersendiri Bagi Pedagang Sorabi

MAJALENGKA, FD-Buser Polkrim.com – Dalam rangka memeriahkan hari jadi Majalengka yang ke 533 tahun 2023, sejumlah ivent digelar. Salah satunya gerak jalan santai yang diikuti ribuan peserta dari berbagai kalangan masyarakat Kabupaten Majalengka. Kegiatan terpusat di Lapang GGM Majalengka, Minggu (25/6/2023) pagi. 

Turut hadir dalam kegiatan Wakil Bupati, Sekda, Ketua DPRD, Forkopimda, ibu Ketua TP-PKK Kab.Majalengka, Ketua Dharmawanita Persatuan Kab.Majalengka, para Kepala OPD, Direktur Bank BJB, Forum BUMD, Para Camat di wilayah rayon tengah.
Kegiatan jalan santai di rayon tengah ini berbeda dengan jalan santai yang di lakukan di rayon selatan dan utara, sebab di rayon tengah ini hadiah utamanya berupa satu buah mobil feroza yang merupakan hadiah dari anggota DPR RI Bapak Purnawirawan Mayjen TNI Dr. H. TB Hasanuddin, S.E., M.M. Selain hadiah utama panitia juga menyiapkan hadiah 14 buah motor, 6 sepeda listrik, 14 sepeda gunung dan puluhan hadiah menarik lainya.

Bupati Majalengka DR. H. Karna Sobahi, M.M.Pd dalam sambutanya mengatakan bahwa peringatan Hari jadi Majalengka ke-533 tahun kali ini mengangkat tema, “Mepeg Gawe Lanjutkeun Majalengka Raharja”. 
“Kemeriahan yang dipersembahkan untuk rakyat di peringatan hari jadi Majalengka ke-533 kali ini, menjadi fokus utama dimana peringatan hari jadi harus dirasakan oleh seluruh masyarakat Majalengka diseluruh penjuru wilayah,” jelasnya.

“Majalengka milik rakyat, kebahagiaan milik rakyat, untuk itu marilah kita syukuri, kita nikmati dengan meriah peringatan Hari jadi Majalengka ke-533 kali ini, semua ini untuk rakyat diseluruh Kabupaten Majalegka, selamat kepada pemenang semoga bermanfaat hadiahnya,” tutur Bupati.

Sementara salah satu peserta jalan santai Esih (56) warga asal Kelurahan Majalengka Kulon, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka yang kesehariannya berprofesi sebagai pedagang sorabi ini, mengaku sangat bersyukur atas berkah yang diterimanya dari Allah SWT. Pasalnya, ia tak menyangka mendapatkan hadiah satu unit sepeda motor merk Yamaha pada kegiatan tersebut. 
Enci yang sehari - harinya jualan sorabi di jalan makmur ini, mengaku tidak punya firasat apa - apa. Ia hanya dapat satu kupon pemberian saudaranya yang kerja di kelurahan. 
"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Bupati Majalengka yang telah memberikan hadiah motor, dulu juga saya dapat bantuan dari beliau untuk usaha jualan sorabinya. Dan dengan hadiah motor ini, semoga bisa menambah usaha jualan dengan berkeliling," ucapnya. 

Sementara untuk hadiah utama yaitu sebuah mobil Feroza, dimenangkan oleh Andi Kusmayadi (51) warga Jl. Siti armilah No. 110  RT 02 RW 13 Kelurahan Majalengka Kulon Kec. Majalengka. 
Andi sendiri merupakan pegawai swasta. Ia pun merasa terharu dan bersyukur dengan hadiah yang di dapatnya. 

“Ini merupakan berkah dari Allah SWT. Terima kasih kepada Bapak Bupati Majalengka, semoga apa yang telah di laksanakan menjadi berkah dan bermanfaat bagi segenap masyarakat Majalengka,” pungkasnya. 

(Uj/Yo/Adi. M)

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun