Gelar P5 PPRA Dan Cegah Bullying, MTs Sudirman Gandeng Koramil 14/Jatisrono Berikan Pembekalan Kepada Peserta Didiknya

Berita Terkini

Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia

Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI) Abdul Kadir Karding men...

Postingan Populer

Selasa, 31 Oktober 2023

Gelar P5 PPRA Dan Cegah Bullying, MTs Sudirman Gandeng Koramil 14/Jatisrono Berikan Pembekalan Kepada Peserta Didiknya

Wonogiri - Siswa-siswi MTs Sudirman Jatisrono mengikuti kegiatan Projec Penguatan Profil Pelajar Pancasila(P5) dan Profil Pelajar Rahmatan Lil Alamin (PPRA) dan Anti Perundungan dan Bullying.

Dalam kegiatan tersebut, pihak sekolah MTs Sudirman menggandeng Koramil 14/Jatisrono untuk memberikan pembekalan kepada siswa-siswinya yang bertempat di Lapangan Jatisrono, Selasa(31/10/23).

Kegiatan P5 dan PPRA sendiri adalah projek pendidikan yang bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan pengamalan nilai-nilai Pancasila (ideologi dasar Indonesia) dan Rahmatan lil Alamin (konsep kebaikan dan keadilan dalam Islam) di kalangan pelajar. Projek ini biasanya dilaksanakan di sekolah/madrasah dan institusi pendidikan, sebagai bagian dari upaya meningkatkan pemahaman, etika, dan moral pelajar.

Adapun kegiatan yang diberikan oleh anggota Koramil 14/Jatisrono Serda Agus Guridno dan Serda M. Huda, kepada siswa-siswi MTs Sudirman berupa Pembelajaran Dasar Bela Negara(PDBN) dan Peraturan Baris Berbaris (PBB), serta Stop Perundungan dan Bullying di kalangan pelajar.

Serda Agus Guridno juga menjelaskan bahwa, "Perundungan atau bullying adalah segala bentuk penindasan atau kekerasan yang dilakukan dengan sengaja oleh satu orang atau sekelompok orang yang lebih kuat atau berkuasa terhadap orang lain, baik melalui fisik atau psikologis, dengan tujuan untuk menyakiti dan dilakukan secara terus menerus sehingga berpotensi membuat korban trauma dan tertekan, "terangnya.

"Tindakan bully tidak hanya berupa kekerasan secara fisik kepada korban, seperti memukul, menampar, atau menendang. Bully juga dapat berupa tindakan tanpa melakukan kekerasan fisik tetapi bisa juga seperti mengejek, memanggil seseorang dengan sebutan yang tidak sewajarnya, bahkan cenderung tidak sopan, "tambahnya. 

Dengan adanya pelatihan dan pembekalan yang diberikan, Serda Agus Guridno berharap akan terbentuk siswa-siswi yang handal, berdisiplin dan berprestasi, jauh dari pengaruh yang bisa merusak moral bangsa, serta dapat terwujud peserta didik yang berkarakter kebangsaan, toleran dan menghargai perbedaan,

 Penulis : Arda 72

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun