Indahnya Kebersamaan, Babinsa Kelurahan Laweyan Santap Sarapan Pagi Bersama Warga

Berita Terkini

Sinergi Polresta Cirebon dan Pemkab Cirebon Gelar Program Makan Siang Gratis di SDN 3 Cipanas

Buserpolkrim Polresta Cirebon bersinergi dengan Pemkab Cirebon untuk menggelar program makan siang gratis di SDN 3 Cipanas, Keca...

Postingan Populer

Rabu, 08 November 2023

Indahnya Kebersamaan, Babinsa Kelurahan Laweyan Santap Sarapan Pagi Bersama Warga

Surakarta - Babinsa Kelurahan Laweyan Koramil 01/laweyan Kodim 0735 /Surakarta, Serma Giminanto dan Sertu Eko suprayitno  melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Kosmos) diwilayah binaanya,selain bersilaturahmi dengan keluarga bapak Yoko yang beralamat di kampung Setono Rt 02 rw 02 kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan emosional antara babinsa dengan warga serta juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. 

Kepada awak media, Rabu (08/11/2023) Serma Giminanto menegaskan,keakraban dan kebersamaan akan tercipta dalam kegiatan Komsos dengan komponen masyarakat binaan.

"Kegiatan Komsos merupakan cerminan kemanunggalan TNI dengan rakyat khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya."ujarnya.

"keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat memberi manfaat dan berdaya guna langsung maupun tidak langsung dan kehadirannya dapat diterima dengan baik oleh masyarakat."ujarnya.

"Dengan seringnya memantau wilayah binaannya, maka akan tahu permasalahan di wilayah binaannya.Sehingga jika ada permasalahan sekecil apapun dapat dengan cepat diatasi dan diselesaikan.Karena Komsos merupakan tugas yang dilaksanakan sehari-hari oleh setiap Babinsa sebagai sarana mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat."tukasnya.

Penulis: Arda 72

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun