Majukan UMKM di Wilayah Binaan, Babinsa Mojosongo Berikan Motivasi Kepada Pengrajin Sangkar Burung

Berita Terkini

Gerak Cepat, Babinsa Desa Kebonagung Bantu Padamkan Kebakaran Gudang Sepah Tebu

Blitar - Aksi sigap ini dilakukan segera setelah laporan kebakaran diterima oleh anggota Koramil 0808/22 Wonodadi, Kopka Hary Susilo, Babins...

Postingan Populer

Kamis, 23 November 2023

Majukan UMKM di Wilayah Binaan, Babinsa Mojosongo Berikan Motivasi Kepada Pengrajin Sangkar Burung

Surakarta - Babinsa Kelurahan Mojosongo Koramil 04/ Jebres Kodim 0735/Surakarta Serka Aswan melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dan pendampingan serta memberikan motivasi kepada salah satu pelaku UMKM yang bersifat mandiri yang berada di wilayah binaanya, pada Kamis (23/11/2023).

Selaku Babinsa Serka Aswan selalu aktif dalam pendampingan UMKM yang ada di wilayah binaanya, dalam kesempatan tersebut Serka Aswan melaksanakan komsos ke salah satu UMKM yang bergerak dalam usaha kerajinan pembuatan sangkar burung di RT 04 RW 04 Ngampon mojosongo milik Bapak Suyatno.

"Dengan dibantu 1 orang anak nya, dalam 1 minggu  beliau mampu menbuat kandang sebanyak 14 buah, dan dipasarkan di wilayah Solo raya."ujar Serka Aswan.

"Dalam kondisi Yang seperti saat ini penghasilan para pelaku UMKM mengalami penurunan, oleh sebab itulah kami selaku Babinsa selalu aktif memberikan motivasi agar pelaku UMKM tetap bersemangat dalam menjalakan usahanya."pungkasnya.

Penulis : Arda 72

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun