Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Bitung mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi jajaran Kanwil Kemenkumham Sulawesi Utara

Berita Terkini

Polresta Cirebon Bagikan Ribuan Paket Makanan Sehat Gratis Kepada Santri

Polresta Cirebon membagikan ribuan paket makanan sehat gratis kepada para santri untuk memperingati Hari Santri Nasional Tahun 2024, Selasa ...

Postingan Populer

Jumat, 22 Desember 2023

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Bitung mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi jajaran Kanwil Kemenkumham Sulawesi Utara


 Manado | 22 / 12 / 23 Bertempat di Rogers Hotel Manado, kegiatan ini dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulut, Ronald Lumbuun, dan diikuti oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT). Adapun dalam sambutannya Ronald menyampaikan rakor ini bertujuan untuk memastikan seluruh capaian kinerja dari masing-masing UPT telah tercapai seluruhnya. "Menjelang akhir tahun ada banyak sekali pekerjaan yang harus kita lakukan, termasuk pemenuhan data capaian kinerja kita selama setahun. Saya harap dengan kegiatan ini bapak dan ibu dapat menyelesaikan apa yang harus diselesaikan," terang Ronald.

 Lebih lanjut, pada kesempatan tersebut Kepala Lapas Kelas IIB Bitung, Syukron Hamdani, didampingi Kepala Urusan Kepegawaian dan Keuangan, Maya Rotty dan tim keuangan memaparkan hasil capaian kinerja kepada tim evaluator yang terdiri dari Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Rudy Hendra Pakpahan, dan Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara dan Keamanan, Risman Soemantri. "Alhamdulillah dari hasil evaluasi Lapas Bitung mendapatkan penilaian yang baik, hal tersebut berkat kerja sama dari jajaran Lapas Bitung yang sangat baik," ungkap Syukron.(RK)

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun