Polsek Cikijing Menyukseskan Ngabuburit dengan Pengaturan Lalu Lintas

Berita Terkini

Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Begal Sadis di Balaraja Tangerang

TANGERANG— Gabungan tim dari Unit Reskrim Polsek Balaraja dan Satreskrim Polresta Tangerang berhasil menangkap enam pelaku kompl...

Postingan Populer

Kamis, 28 Maret 2024

Polsek Cikijing Menyukseskan Ngabuburit dengan Pengaturan Lalu Lintas


Majalengka, - Jajaran Polsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar secara rutin melaksanakan pengaturan arus lalu lintas saat masyarakat sedang melakukan aktivitas ngabuburit menjelang berbuka puasa, Rabu (27/03/2024) sore.

Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing, Aiptu Usin, bersama Bripka Achmad Supriyono, melakukan pengaturan lalu lintas untuk mengurai kemacetan arus di Jalan Nasional Cikijing-Kuningan, tepatnya di depan Pasar Cikijing,Kecamatan Cikijing,Kabupaten Majalengka. Langkah ini diambil untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan mencegah terjadinya kemacetan di tengah aktivitas masyarakat yang meningkat menjelang berbuka puasa.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Cikijing, AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H, mengungkapkan pentingnya pelaksanaan pengaturan lalu lintas sebagai bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat. "Kegiatan pengaturan lalu lintas merupakan bentuk pelayanan kami dari pihak Kepolisian, khususnya Polsek Cikijing, kepada masyarakat pengguna jalan dalam menjalankan aktivitasnya, terutama di Bulan Ramadhan ini," ujar Kapolsek.

"Harapan kami, dengan kehadiran Polri dalam memberikan pelayanan pengaturan lalu lintas, dapat membantu pengguna jalan merasa aman dan nyaman sehingga aktivitas masyarakat dapat berjalan lancar dan terhindar dari kemacetan," tambahnya.

Dengan adanya pengaturan lalu lintas yang dilakukan oleh Polsek Cikijing, diharapkan masyarakat dapat menjalankan aktivitasnya dengan lancar dan merasa lebih tenang serta aman dalam berlalu lintas menjelang berbuka puasa.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun