Gerak Cepat Dandim 1404/Pinrang Bersama Forkopimda Kunjungi Dampak Bencana Hidrometeologi di Kab. Pinrang

Berita Terkini

Kapolres Majalengka Pimpin Langsung Pengamanan Kampanye Akbar No Urut 1

Majalengka, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.H.,M.Si.,PCHR Pimpin langsung Pengamanan Pelaksanaan Kampanye Akbar...

Postingan Populer

Sabtu, 04 Mei 2024

Gerak Cepat Dandim 1404/Pinrang Bersama Forkopimda Kunjungi Dampak Bencana Hidrometeologi di Kab. Pinrang


Pinrang_ Peduli dengan situasi cuaca ekstrem saat ini, Dandim 1404/Pinrang Letkol Inf Abdullah Mahua, SHI., M.M., bersama Forkopimda Pinrang mengunjungi dampak bencana hidrometeologi (bencana alam yang berhubungan dengan iklim). Wilayah yang dikunjungi adalah Lingkungan Boki Kelurahan Pammase Kecamatan Tiroang Kabupaten Pinrang yang terkena banjir terhadap pemukiman dan persawahan warga dan Bendungan Benteng yang terletak di Kelurahan Benteng Kecamatan Patampanua Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, sabtu (04/05/2024).  

Ditemui di lokasi, Dandim Letkol Abdullah Mahua mengatakan, peninjauan ke Bendungan Benteng dilakukan sebagai bentuk kepedulian serta respon cepat tanggap Kodim 1404/Pinrang bersama Firkopimda Pinrang untuk mengantisipasi terjadi bencana alam, karena saat ini cuaca cukup ekstrem dan air bendungan sangat tinggi.

"Kami bersama Forkopimdan dan stake holder terkait mengunjungi beberapa wilayah yang terdampak bencana hidrometeologi yaitu Kecamatan Tiroang dan Bendungan Benteng, karena saat ini cuaca cukup elstrem dan banjir terjadi dimana-mana diantaranya Kabnupaten Enrekang yang berhubungan langsung dengan sungai Bendungan Benteng, sehingga air Bendungan cukup tinggi dan alhamdulillah sampai saat ini Bendungan masih aman", jelas Dandim.

Lebih lanjut Dandim menambahkan bahwa perlu tindakan pencegahan dari petugas keamanan dan Pemerintah setempat untuk selalu mengingatkan kepada warga bahwa setiap saat bisa saja terjadi bencana alam di Kabupaten Pinrang seperti tanah longsor dan banjir. Untuk itu masyarakat harus mempersiapkan diri mengantisipasi hal tersebut, sehingga apabila terjadi tidak menimbulkan korban jiwa dan meminimalisir kerugian materil.

"Mengingat kondisi cuaca sekarang terhitung ekstrim, saya harap untuk petyugas keamanan dan Pemerintah setempat agar selalu sigap dan tanggap apabila terjadi bencana alam. Untuk masyarakat kami juga berpesan agar tetap waspada dan berhati-hati dalam menyikapi tingginya intensitas hujan dalam beberapa hari terakhir", tambah Dandim.

(Lukman Inaku)

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun