Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji Sambangi Warga Desa Cikoneng untuk Sampaikan Imbauan Kamtibmas

Berita Terkini

Pastikan Senpi Dalam Kondisi Prima, Lapas Pasir Pengaraian Lakukan Pembersihan dan Perawatan Rutin

Rokan Hulu -BUSER POLKRIM- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Pasir Pengaraian melakukan Pemeliharaan dan Perawatan berka...

Postingan Populer

Senin, 10 Juni 2024

Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji Sambangi Warga Desa Cikoneng untuk Sampaikan Imbauan Kamtibmas


Majalengka – Dalam upaya menjaga sinergitas dan kemitraan antara Bhabinkamtibmas dan warga binaannya, Briptu Inten Rihhadatul 'Aisy, S.H., Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji, Polres Majalengka, Polda Jabar, melaksanakan kegiatan sambang ke Desa Cikoneng, Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Majalengka, pada Senin (10/06/2024).

Kegiatan sambang ini dilakukan untuk bertemu langsung dengan warga dan menyampaikan imbauan serta pesan-pesan kamtibmas. Dalam pertemuan tersebut, Briptu Inten mengajak warga untuk lebih meningkatkan kewaspadaan serta bersama-sama menjaga harkamtibmas di lingkungan mereka. "Mari kita tingkatkan kewaspadaan dan bersama-sama menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan kita," ujarnya kepada warga.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Sukahaji, AKP Erik Riskandar, S.H., M.H., mengatakan, "Kegiatan yang dilakukan oleh Briptu Inten ini sangat penting dalam membangun hubungan yang baik antara polisi dan masyarakat. Dengan adanya komunikasi yang intensif, kami berharap dapat lebih cepat mengatasi permasalahan yang ada serta menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif."pungkasnya.

AKP Erik Riskandar juga menambahkan bahwa kegiatan sambang warga ini akan terus dilakukan secara rutin. "Kami berkomitmen untuk selalu hadir di tengah masyarakat, mendengarkan aspirasi mereka, dan bersama-sama menciptakan kondisi yang aman dan tertib," ujarnya.

Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat Desa Cikoneng semakin sadar akan pentingnya peran aktif mereka dalam menjaga kamtibmas serta memperkuat kerjasama antara aparat kepolisian dan masyarakat. Hal ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun