Prajurit Yonmarhanlan VII Kupang Sambut Danpasmar 2 Dengan Tarian Khas Timor Tengah Utara

Berita Terkini

Polres Indramayu Kembali Ungkap Jaringan Curanmor Dan Penadah Diwilayah Hukum Indramayu

Indramayu – Polres Indramayu berhasil mengungkap jaringan pencurian sepeda motor (curanmor) dan penadah di wilayah Kabupaten Indramayu, yang...

Postingan Populer

Kamis, 13 Juni 2024

Prajurit Yonmarhanlan VII Kupang Sambut Danpasmar 2 Dengan Tarian Khas Timor Tengah Utara



TNI AL, Marinir (Kupang) Dalam rangka kunjungan kerja di wilayah Kota Kupang Nusa Tenggara Timur, Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) M. Nadir didampingi Ketua Jalasenastri Korcab  Pasmar 2 Ny Dian M. Nadir disambut dengan tarian Khas Timor Tengah Utara kala mengunjungi markas Sarang Petarung Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII Kupang yang berada di Komplek TNI Angkatan Laut Osmok Kota Kupang Nusa Tenggara Timur. Kamis, (13/06/2024).

Dalam kesempatan tersebut Danyonmarhanlan VII Kupang Letkol Marinir Hariadi Akmur M.,Tr.,Opsla. beserta Ketua Jalasenastri Ranting D Cabang 1 Korcab Pasmar 2 Ny. Merah Hariadi Akmur memberikan kain tenun dan Topi Ti'ilangga yang merupakan topi khas masyarakat Pulau Rote sebagai simbol penghormatan bagi tamu yang datang ke tanah Timor bumi Flobamorata ,usai pemakaian topi Ti'ilangga dan tenun, prajurit Yonmarhanlan VII Kupang melaksanakan yel yel sebagai bentuk semangat dan kebahagiaan atas kedatangan Danpasmar 2, dan acara dilanjutkan dengan tatap muka Danpasmar 2 beserta Ibu Ketua Jalasenastri Ranting D Cabang 1 Korcab Pasmar 2 di ruang serbaguna Mako Yonmarhanlan VII.

Danpasmar 2 dalam sambutannya menyampaikan bahwa kedatangannya merupakan bentuk silaturahmi Danpasmar 2 kepada prajurit Yonmarhanlan VII Kupang, dimana Yonmarhanlan VII Kupang merupakan bagian dari Pasmar 2 yang berada di wilayah Kota Kupang Nusa Temggara Timur, sebagai satuan yang berada di daerah Yonmarhanlan VII Kupang harus mampu menjaga nama baik satuan sebagaimana tertulis dalam butir butir 6 tuntunan prajurit Korps Marinir, yakni Marinir adalah Satu, Marinir bukan warisan melainkan amanat titipan bagi generasi yang akan datang, serta Marinir tidak takut akan kesulitan karena setiap kesulitan dapat diatasi

Usai tatap muka Danpasmar 2 didampingi oleh para Asisten Danpasmar 2 melaksanakan kegiatan Tour Facility di Yonmarhanlan VII Kupang.

L.I

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun