Berita Terkini

Tim Gakkumdu Polresta Tangerang Amankan Terduga Pelaku Money Politic di Kabupaten Tangerang

TANGERANG - Tim Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Polresta Tangerang berhasil mengamankan seorang pria berinisial A (44) yang d...

Postingan Populer

Rabu, 12 Juni 2024

Siap Amankan Pulau Nusa Barung, Prajurit Yonif 3 Marinir Laksanakan Apel Gelar Riksiapops Oleh Asops Panglima TNI

TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo). Siap mengamankan Pulau Nusa Barung, Prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir yang tergabung dalam Satgas Pulau Terluar (Puter) XXVIII TA 2024 melaksanakan apel gelar Pemeriksaan Kesiapan Operasi (Reksiapops) Satgas Marinir Pengamanan (Satgasmar Pam) Pulau Terluar (Puter) Ta. 2024 oleh Asisten Operasi (Asops) Panglima TNI Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos di Lapangan Apel Brigif 2 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Selasa (12/06/2024).yp@

Apel gelar Reksiapops tersebut bertujuan untuk memeriksa kesiapan material dan personel yang akan melaksanakan Satgas Marinir Pengamanan (Satgasmar) Pulau Terluar (Puter), adapun material yang diperiksa  mulai dari perlengkapan personel, perbekalan, alat komunikasi, obat-obatan, perahu karet, motor tempel (Mopel) dan material khusus yang digunakan dalam penugasan.

Pada kesempatan tersebut Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos mengatakan, apel kesiapan ini merupakan bagian dari prosedur standar TNI untuk memastikan bahwa setiap personel dan peralatan yang dikirim ke wilayah penugasan dalam kondisi terbaik dan siap untuk menjalankan tugas pengamanan dengan optimal.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Adid Kurniawan Wicaksono, M.Tr.Opsla berpesan kepada seluruh prajuritnya yang akan melaksanakan penugasan tentang pentingnya upaya antisipasi dalam setiap pelaksanaan tugas, karena dengan antisipasi yang tinggi dari setiap prajurit khususnya pada Komandan Pos, segala dampak negatif yang akan terjadi dapat dihindari. 

Letkol Marinir Adid Kurniawan Wicaksono, M.Tr., Opsla juga menekankan kembali tentang hakekat pelaksanaan tugas Pengamanan Pulau Terluar adalah melaksanakan operasi, bukan rekreasi yang berarti tugas harus dilaksanakan sesuai dengan ketentuan operasional yang berlaku

L.I.

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun