Bulan Ramadhan Tak Jadi Penghalang Babinsa Tetap Semangat Laksanakan Kerja Bakti Bersama Warga

Berita Terkini

RAMADHAN BERKAH, KAPOLRES ROHIL BERBAGI TAKJIL KEPADA MASYARAKAT DI TPTM

https://buserpolkrim.com ROHIL - Menyemarakkan suasana dibulan suci Ramadhan penuh Berkah, Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni...

Postingan Populer

Sabtu, 08 Maret 2025

Bulan Ramadhan Tak Jadi Penghalang Babinsa Tetap Semangat Laksanakan Kerja Bakti Bersama Warga

Surakarta - Babinsa Kelurahan Gandekan Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Sertu Teguh K bersama dengan Tim Sapu Bersih Lingkungan (Saberling) melaksanakan kegiatan Kerja Bakti bersih bersih lingkungan bertempat di Sepanjang Jl.Sungai Batanghari Kelurahan Gandekan Kecamatan Jebres, Sabtu (08/03/2025).

Dikatakan Sertu Teguh K, kegiatan kerja bakti bersih - bersih lingkungan , dimana Babinsa hadir di tengah tengah warga tersebut merupakan wujud Kemanunggalan TNI dengan rakyat agar TNI selalu dekat dan di cintai rakyat. 

"Kegiatan Kerja bakti bersih - bersih lingkungan di Sepanjang Jl.Sungai Batanghari Kelurahan Gandekan tersebut bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih,sehat,rapi,indah dan juga untuk mencegah adanya timbul bibit - bibit penyaki yang dapat membahayakan Warga."ujarnya.

"Dan juga Penebangan pohon sebagai upaya menghadapi kondisi cuaca yang tidak menentu pada saat terjadi hujan yang di sertai angin kencang yang dapat menimbulkan banyak kerawanan, terutama pohon tumbang yang berada di pinggir jalan."imbuhnya.

"Harapan kami dengan adanya kerja bakti bersama ini lingkungan menjadi indah dan rapi, serta terpelihara kebersihannya."pungkasnya.

Penulis : Arda 72

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun